get app
inews
Aa Text
Read Next : Bersama Puan Maharani, Megawati Nyoblos di TPS 053 Kebagusan Jakarta Selatan

Profil Megawati Atlet Voli Indonesia Jadi Idola di Liga Korea, Dijuluki Megatron & Ninja Berkerudung

Jum'at, 27 Oktober 2023 | 11:33 WIB
header img
Profil Megawati Hangestri Pertiwi, atlet voli Indonesia jadi idola baru di Liga Korea. Foto: KBSN Sports

Megawati telah menjalani karier sebagai pemain voli sejak usia 14 tahun. Karier profesionalnya dimulai sebagai salah satu pemain muda dalam skuad Surabaya Bank Jatim pada Livoli Divisi Utama 2015.

Di Proliga, ia juga bermain untuk tim Jakarta Pertamina Fastron dari tahun 2015 hingga 2017 dan melanjutkannya pada musim 2022. Pada tahun 2018, ia sempat berpindah tim ketika bermain untuk Jakarta BNI 46 dan Bandung BJB Tandamata sebagai wakil Indonesia dalam Grand Prix ASEAN 2022.

Kemudian Megawati mencoba peruntungannya bermain voli di luar negeri. Pada tahun 2021, ia bergabung dengan klub Thailand Supreme Chonburi-E.Tech dalam Liga Bola Voli Putri Thailand selama satu musim.

Pada tahun 2022, Megawati bermain untuk klub Vietnam Hà Phú Thanh Hóa dalam Liga Bola Voli Vietnam setelah Proliga 2022 berakhir.

Kini di tahun 2023 ini, Megawati memperkuat klub asal Korea Selatan, Daejeon JungKwanJang Red Sparks di Liga Voli Korea atau bertajuk KOVO V-League ini.

Belum setahun membela klub, namanya sudah nangkring menjadi topskor atau pencetak poin terbanyak. Bahkan Megawati pun sudah 2 kali meraih MVP (Most Valuable Player). Ia menjadi idola baru atlet voli perempuan di Liga Korea,

Sementara itu, dalam karir di timnas voli puteri Indonesia, Megawati menjadi daftar skuad di ajang Pesta Olahraga Asia 2017 dan hingga saat ini, ia tetap menjadi salah satu pemain kunci Indonesia dalam tim tersebut.

Di samping karier volinya, Megawati juga tak lupa mengejar pendidikan. Pada tahun 2017, ia menempuh studi sarjana di bidang manajemen di Universitas Kahuripan Kediri dan berhasil lulus pada tahun 2020.

Editor : Hikmatul Uyun

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut