get app
inews
Aa Read Next : Korban Tewas Kecelakaan Tronton Tanah Uruk Tol Probowangi Bertambah Tiga Orang

Alami Patah Tulang, 6 Korban Truk Terguling di Probolinggo Bakal Menjalani Operasi

Senin, 29 Mei 2023 | 16:11 WIB
header img
Wabup Timbul saat menjenguk salah satu pasien yang berada di ruang ICU (foto : iNewsProbolinggo.id/rifan)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Sebanyak 13 orang korban truk terguling, masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Waluyo Jati Kraksaan, pada Senin (29/5/2023). Dari 13 pasien tersebut, 6 diantaranya mengalami patah tulang dan bakal dilakukan operasi. 

Wakil Direktur RSUD Waluyo Jati Kraksaan dr. Hariawan Dwi Tamtomo mengatakan, sebelumnya ada 16 pasien yang masuk ke rumah sakit, 1 orang diantaranya masuk dalam keadaan sudah meninggal dunia. 

Kemudian dua orang lainnya diperbolehkan pulang, dan 13 pasien lainnya, masih menjalani perawatan di ruang rawat inap.

"Kondisinya macam-macam, ada yang luka robek, ada yang patah tulang. Total ada 6 pasien yang patah tulang, dan rencananya akan dilakukan operasi,"terangnya.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut