Setelah itu, mantan pacar suaminya memberikan nomor telepon untuk berkomunikasi melalui panggilan suara. Lalu, mereka merencanakan pertemuan di sebuah restoran pada tanggal 20 Juli dengan tujuan untuk mediasi.
Namun saat pertemuan pertama kali, mantan pacar suami Afifah secara kasar menyerangnya dengan brutal. Pelaku bahkan nekat mencakar wajah Afifah.
"Setelah itu, saya merasa dalam kegelapan dan merasakan sakit di beberapa bagian tubuh saya. Wanita tersebut menyerang dan menggaruk wajah serta leher sebelah kiri saya. Dia juga beberapa kali menendang perut bagian bekas operasi caesar saya. Saya merasakan sakit di perut bekas operasi tersebut, dan saya bahkan mencoba menggigit kakinya yang ada di bawah lutut berharap agar dia melepaskan cengkeramannya dan menghentikan tendangannya," tambahnya.
Tak hanya cakaran, pelaku yang merupakan mantan pacar suami juga bahkan nekat menjambak rambut, mengigit hingga menedang tubuh Afifah Riyad.
"Namun wanita itu terus menyerang secara membabi buta. Saya sempat meraih dan menarik rambutnya sambil memohon agar dia berhenti dan melepaskan cengkeramannya serta tendangannya. Barulah saat itu dia melepaskan cengkeramannya. Setelah itu, beberapa staf restoran memisahkan kami," lanjut ceritanya.
Editor : Hikmatul Uyun