get app
inews
Aa Text
Read Next : Fernanda : Saatnya Kota Probolinggo Memiliki Pemimpin Yang Tidak Mementingkan Kepentingan Pribadi

Angin Kencang Melanda Wilayah Perairan Laut Utara Probolinggo, Nelayan Tetap Nekat Melaut

Selasa, 27 September 2022 | 19:21 WIB
header img

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Angin kencang melanda perairan laut utara Kota Probolinggo, dalam beberapa hari terakhir. Para nelayan di Pelabuhan Tanjung Tembaga Kota Probolinggo, diminta untuk tetap waspada jika sedang melaut atau menangkap ikan. 

Hal itu disampaikan Kepaa Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Probolinggo, Sugito Prasetyo. "Kita mengimbau para nelayan harus tetap waspada jika melaut, karena kondisi cuaca angin cukup kencang," katanya, Selasa (27/9/2022). 

Menurutnya, kecepatan angin bertiup sekitar 25 - 28 kilometer perjam. "Makanya nelayan harus berhati-hati melihat kondisi cuaca seperti ini," tandasnya. 

Sugito menjelaskan, berdasarkan hasil pantauan Pusdalops BPBD, tinggi gelombang maksimal 1,2 meter. "Itu tinggi maksimalnya, sedangkan rata-rata tinggi gelombang berkisaran 0,3 meter," katanya. 

Meski cuaca angin cukup kencang, namun nelayan di Pelabuhan Tanjung Tembaga tetap melaut. Mereka mengaku, angin kencang di tengah perairan laut itu sudah biasa."

"Kalau kita tidak melaut, terus kita mau makan apa," kata seorang nelayan asal Kecanatan Mayangan, Misdi. 

Hal senada juga diakui nelayan lainnya, Mustofa. Ia bersama tiga rekannya tetap melaut, meski cuaca angin cukup kencang sejak beberapa hari ini. "Yang penting kita tetap waspada dan tidak terlalu ke tengah menangkap ikan," katanya.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut