get app
inews
Aa Read Next : Atasi Kelangkaan Pupuk, HKTI Probolinggo Sosialisasi ke Petani agar Beralih ke Pupuk Organik

Gus Haris : Candi Jabung Probolinggo Perlu Dipopulerkan dan Bermanfaat Bagi Masyarakat

Senin, 05 September 2022 | 09:06 WIB
header img

PROBOLINGGO, iNews.id - Candi Jabung merupakan salah satu icon Kabupaten Probolinggo yang nasibnya, kalah mujur dibanding tempat wisata Gunung Bromo. Padahal keberadaan candi yang berlokasi di Desa Candi Jabung, Kecamatan Paiton itu, merupakan bangunan yang kaya akan sejarah.

Menanggapi hal itu, salah satu kandidat bakal calon Bupati Probolinggo dr. Mohamad Haris Damanhuri mengatakan, kalau Candi Jabung sebenarnya harus menjadi salah satu yang diprioritaskan, untuk dikenalkan.

Selain karena sejarahnya, Candi Jabung juga menyimpan banyak budaya yang perlu dipopulerkan, agar masyarakat luas, khususnya masyarakat Kabupaten Probolinggo mengetahui asal usul dan fungsinya. 

"Selama ini, hanya berbicara tentang Bromo dan lainnya saja. Padahal Candi Jabung, merupakan warisan budaya yang keberadaannya masih kokoh sampai kini," ucapnya saat menghadiri festival senam di Candi Jabung pada Minggu (4/9/2022).

Saat ditanya mengenai langkah apa yang bakal dilakukan, untuk mengenalkan Candi Jabung, jika nantinya ditakdirkan menjabat Bupati Probolinggo. Gus Haris menjawab, kalau pihaknya bakal mempopulerkan secara maksimal, keberadaan Candi Jabung kepada masyarakat. 

Tentunya dengan diadakannya event-event penting, di Candi Jabung tanpa harus merusaknya. Salah satunya, seperti yang dilakukan INews.id Probolinggo ini, menggelar event senam kreasi di luar areal Candi Jabung. 

"Tak hanya event senam yang dilaksanakan oleh INewsProbolinggo.id dan Brigenrich. Melainkan event lain yang bermanfaat bagi masyarakat, tentu lewat event itu banyak masyarakat yang menerima manfaatnya, salah satunya para pedagang kaki lima," papar Gus Haris. 

Pada kesempatan itu, terang Gus Haris, nantinya dapat dipaparkan bagaimana sejarahnya dan seperti apa kondisinya saat ini, baik kepada tamu undangan ataupun masyarakat sekitar.

"Karena candi ini memang sangat layak untuk dijadikan tempat even, event apapun. Sehingga masyarakat dapat mengenal Candi Jabung dengan baik," katanya.

Ketika ditanya apakah serius akan mencalonkan diri, pasca mendapatkan mandat dari Partai Gerindra. Gus Haris menjawab dengan kata "Insyallah, lihat saja nanti. Doanya saja," ucapnya tersenyum lebar.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut