get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemuda di Randutatah Isi Ngabuburit Akhir Ramadhan Dengan Salurkan Paket Zakat Fitrah

Ngabuburit Menikmati Keindahan Sunset di Pantai Bentar Probolinggo

Minggu, 03 April 2022 | 13:03 WIB
header img

PROBOLINGGO, iNews.id - Jika membicarakan tentang potensi wisata di sepanjang pesisir selatan di pulau Jawa memang tak ada habisnya. Dari ujung timur hingga ujung barat semuanya memiliki pantai eksotis yang tak boleh sampai terlewatkan. 

Salah satunya adalah pantai Bentar yang berada di Probolinggo Jawa Timur. Sebuah pantai indah yang tak boleh terlewatkan jika baru berada di Jalur Selatan Pulau Jawa.

Pantai Bentar merupakan salah satu destinasi wisata andalan Kabupaten Probolinggo yang memiliki keindahan tersendiri dari pantai yang lainnya. Keindahan pemandangan yang disajikan pantai ini cukup terkenal hingga ke luar daerah. 

Jangan heran jika menjumpai banyak wisatawan yang bukan berasal dari Probolinggo asli. Apalagi tempat wisata pantai Bentar ini menawarkan banyak hal yang menarik, unik, dan memukau.

Wisatawan mengatakan bahwa pantai ini sangat indah di sore hari saat matahari tenggelam. "Kebetulan anak libur sekolah jadi jalan-jalan ke pantai sambil menikmati sunset, nunggu buka puasa", jelas Tyas. 

Salah satu hal yang paling menarik adalah keberadaan Hiu Tutuk di Pantai Bentar. Untuk dapat melihat Hiu Tutul tersebut biasanya wisatawan harus membayar tarif untuk menyewa perahu yang akan membawakan para wisatawan ke gerombolan Hitu Tutul.

Apa saja daya tarik pantai Bentar?

Editor : Ahmad Hilmiddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut