PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Kelompok Masyarakat (Pokmas) Pakis jaya yang tergabung di Kampung anggur Kelurahan Jrebeng lor, Kecamatan Kedupok, Kota Probolinggo menargetkan panen raya anggur pada bulan Januari 2024 mendatang.
Penanggung jawab kampung anggur, Ari mengatakan saat ini dikampung anggur sendiri mempunyai beberapa jenis anggur yang dibudidayakan bersama warga seperti: anggur Turki, Bestari dan Amerika yang bibitnya dibantu melalui Dinas Pertanian Kota Probolinggo.
"Kami saat ini mempunyai beberapa jenis anggur yang dibudidayakan, yang ditanah milik pemerintah kota luas kurang lebih 7000 meter. Targetnya pada Januari 2024, akan dilakukan panen raya anggur," kata Ari.
Ari menambahkan salah satu contoh anggur yang menjadi unggulan yaitu anggur Prabu Bestari, yang merupakan ikon anggur Probolinggo. Anggur Bestari sendiri salah satu varietas Anggur andalan Indonesia yang ada di Probolinggo.
"Salah satu ciri khas berbuahnya besar dan manis, yakni Anggur Prabu Bestari. tidak sedikit penelitian yang menyebutkan, bahwa anggur jenis ini memiliki banyak manfaat terutama bagi kesehatan dan menjadi pesaing anggur import," ujar Ari.
Lebih lanjut, Ari juga menjelaskan beberapa tantangan budidaya anggur biasanya pada musim hujan, jika curah hujan tinggi daun maupun bunga menjadi rusak, akan tetapi nanti ke depannya sesudah musim hujan setelah dilakukan pemangkasan biasanya buahnya bagus.
"Setelah pangkas kedua dimulai biasanya akan panen raya seperti saat ini kita targetkan bulan Januari nanti sudah panen raya ," imbuhnya.
Anggur Probolinggo sendiri tentunya punya banyak kelebihan yaitu lebih segar dan unsur pestisida maupun pengawet lebih terkontrol karena kebanyakan petani menggunakan bahan herbal baik pupuk dan obat anti jamur serta hama.
Yang perlu digaris bawahi adalah jaringan pemasarannya, serta perhatian pemerintah setempat terhadap keseriusan budidaya anggur, dengan cara memberikan edukasi serta support secara materi maupun immateril untuk kemajuan budidaya buah anggur di kota Probolinggo, mengingat kota Probolinggo sendiri terkenal dengan buah mangga dan anggurnya.
Editor : Ahmad Hilmiddin