get app
inews
Aa Read Next : Warga Probolinggo Rugi Puluhan Juta, Usai Namanya Dicatut Tetangganya Sendiri di Pinjaman Bank Mekar

Viral Oknum Polisi Cekcok dengan Emak-Emak soal Parkir Mobil, Netizen: Baru Jadi Briptu Udah Belagu!

Senin, 13 November 2023 | 12:23 WIB
header img
Viral oknum polisi berpangkat Briptu cekcok dengan emak-emak soal parkir mobil. Foto: Kolase

Mendengar hal itu, emak-emak itu sebut akan melaporkan ke kenalannya yang juga anggota polisi berpangkat Ipda (Inspektur Dua). Namun Briptu tersebut malah menantang balik.

Diketahui, Ipda merupakan pangkat polisi yang lebih tinggi dibandingkan Briptu. Ipda termasuk perwira pertama, sementara Britptu masih golongan Brigadir.

"Kamu kan dua bengko (Briptu) tunggu saya telepon teman saya. Kita tantang yoo," ujar emak-emak dalam video yang viral di Facebook tersebut.

"Iya telepon kemari, saya tunggu di sini," balas oknum polisi sambil mengungkit kembali nama dan pangkatnya.

Video ini kemudian menjadi viral di Facebook dan media sosial lainnya disertai dengan beragam komentar dari warganet yang menyuarakan pro dan kontra terhadap kejadian tersebut.

"Sampe sombongin seragam polisi. Emang polisi kayak gitu ya sombongin pangkat dan seragam? Bukannya sebagai polisi harus bisa mengayomi masyarakat ya? Kok malah berantemin warga? life lesson ya kalau mau punya mobil minimal punya parkiran dulu, masa beli mobil bisa bikin garasi gak bisa katanya polisi wkwkwk. Kalau di jakarta sini parkir sembarangan langsung diangkut sih even di depan rumah kalo merugikan warga nutup-nutupin jalan, masa tata tertib yang simpel kayak gitu yg katanya Briptu aja gatau sih?," tulis sebuah akun Facebook.

"Pangkat rendah aja udah belagu, tapi masa iya tampang dan badan kek gitu isilop," tulis netizen lain.

"Baru jadi Briptu aja dah belagu banget. Bertetanggalah dengan baik krn tetangga org terdekat kita. Tapi kek nya orangnya suka cari ribut sih," lanjut yang lain.

"Budaya arogan yang akan sulit dihilangkan dari mereka yg 'berpangkat'," lanjutnya.

Setelah ditelusuri, pria yang mengaku anggota Brimob bernama Briptu Rafan Otaya itu benar terdapftar sebagai anggota polisi. Ia terdaftar dalam satuan anggota Brimob Polda Sulawesi Utara atau Polda Sulut.

 

Editor : Hikmatul Uyun

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut