get app
inews
Aa Read Next : Gelar Ujian Bahasa Mandarin, SMA Nurul Jadid Diserbu Puluhan Peserta Luar Daerah

Sejumlah Sopir MPU di Probolinggo Mendatangi Kantor DPRD, Minta Penertiban Odong-Odong

Rabu, 15 Februari 2023 | 12:55 WIB
header img
Sejumlah sopir MPU yang tergabung dalam SSI Kabupaten Probolinggo saat audiensi di Kantor DPRD (foto : iNewsProbolinggo.id/istimewa)

"Mereka bisa bekerja tanpa batasan regulasi, ini kan suatu ketidak adilan," tegasnya. 

Sementara Kabid Lalu Lintas dan Angkutan Jalan pada Dinas Perhubungan (Dishub), Kabupaten Probolinggo, Bambang Singgih Hartadi menyatakan, kalau kendaraan angkutan umum memang perlu uji kelayakan secara berkala.

"Odong-odong ini tidak sesuai spek awal. Secara normatif tidak sesuai dengan aspek keselamatan jalan," paparnya.

Menanggapi hal itu, Kepala Unit Registrasi dan Indentifikasi (KRI) Satlantas Polres Probolinggo Iptu Hartawan mengatakan, kalau persoalan tersebut perlu adanya duduk bersama, dengan sopir odong-odong untuk mencari solusi yang tepat.

"Apa yang disampaikan akan kami tindak lanjuti, tapi selain itu nanti, mari duduk bersama dengan pihak odong-odong," ucapnya.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut