JAKARTA, iNewsProbolinggo.id - Viral di media sosial seorang karyawan meninggal dunia karena kerja tanpa libur. Padahal, sang karyawan sudah mengajukan cuti ke bosnya, namun selalu ditolak.
Kisah tragis ini terjadi di Thailand, di mana seorang karyawan yang bekerja di sebuah perusahaan besar di kawasan industri Bang Pu, Samut Prakan, meninggal dunia.
Menurut laporan The Thaiger, sebelum meninggal, karyawan tersebut dipaksa untuk terus bekerja tanpa henti, bahkan ketika dia sedang sakit.
Hal ini menjadi perhatian di media sosial, dengan banyak netizen mengkritik tindakan atasan yang dianggap sangat tidak manusiawi. Mereka berpendapat bahwa menolak memberikan cuti atau izin sakit adalah pelanggaran terhadap hak hidup seseorang.
Awalnya, karyawan ini meminta perpanjangan cuti sakit, tetapi permintaannya ditolak dengan berbagai alasan oleh atasannya.
Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta
Artikel Terkait