Tim Gajah Perang itu berada di posisi puncak karena unggul dalam hal selisih gol, yakni +9. Tim asuhan Alexandre Polking itu tercatat mampu mencetak sembilan gol dan belum pernah kebobolan sama sekali di Grup A Piala AFF 2022.
Saat melawan Brunei, Thailand menang 5-0 dan ketika jumpa Filipina, Gajah Perang sukses meraih hasil positif dengan skor 4-0. Sementara Timnas Indonesia memiliki selisih gol +8. Pasukan Garuda mencetak sembilan gol dan sudah kebobolan satu gol.
Tim asuhan Shin Tae-yong itu mampu menang 2-1 atas Kamboja dan sukses menghajar Brunei dengan skor telak 7-0. Dari hasil-hasil tersebutlah pada akhirnya Timnas Indonesia dan Thailand bisa bertengger di peringkat dua teratas di Grup A Piala AFF 2022.
Pemenang dari laga Timnas Indonesia vs Thailand pun diprediksi akan menjadi juara Grup A saat lolos ke semifinal Piala AFF 2022 nanti.
Editor : Ahmad Hilmiddin
Artikel Terkait