get app
inews
Aa Text
Read Next : Bos Skincare asal Makassar Pulang Haji Bawa Segepok Duit Disambut Ratusan Orang di Bandara Viral

Harapan dan Doa Mengiringi Keberangkatan 214 Jamaah Haji Asal Kota Probolinggo

Selasa, 27 Mei 2025 | 15:53 WIB
header img
Pelepasan Calon Jamaah Haji di Kota Probolinggo (FOTO: Raphel/iNewsProbolinggo.id)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Suasana haru dan penuh harapan menyelimuti halaman kantor Pemerintah Kota Probolinggo pada Senin (26/5/2025) pagi. Sebanyak 214 calon jamaah haji dilepas secara resmi oleh Wali Kota Probolinggo, dr. Aminuddin, untuk menunaikan ibadah ke Tanah Suci Mekkah.

Dengan balutan pakaian ihram dan raut wajah penuh harap, para jamaah yang tergabung dalam Kloter 86 ini mendapat doa dan pesan khusus dari sang wali kota.

“Ikuti petunjuk para pembimbing selama di sana. InsyaAllah, jika ibadah dijalankan dengan baik, para jamaah akan kembali sebagai haji yang mabrur,” pesan dr. Aminuddin.

Untuk memastikan kelancaran ibadah, Pemkot Probolinggo juga mengirimkan tiga petugas pendamping yang akan mendampingi jamaah selama proses ibadah haji berlangsung.

Dari 214 jamaah yang berangkat, dua di antaranya adalah pejabat pemerintah kota: Kepala Dinas PUPR PKP, Setyo Rini Sayekti, dan Kepala Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan, Aries Santoso.

“Kami semua berharap dan mendoakan agar seluruh jamaah diberikan kesehatan, kekuatan, dan kembali ke tanah air dalam keadaan selamat,” imbuh Wali Kota.

Di antara jamaah yang dilepas hari itu, terdapat sosok yang mencuri perhatian: Jamilah (81), warga Kelurahan Pilang, yang akhirnya berangkat haji setelah menunggu sejak 2012.

“Saya berangkat bersama anak perempuan saya. Alhamdulillah, saya sehat dan sudah siap lahir batin,” ucapnya dengan senyum hangat.

Setelah seremoni pelepasan, seluruh jamaah langsung diberangkatkan menuju Asrama Haji Sukolilo, Surabaya, untuk menjalani proses selanjutnya sebelum terbang menuju Tanah Suci keesokan harinya.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut