get app
inews
Aa Read Next : Polisi Berhasil Tangkap Pencuri Motor Tukang Ojek yang Dibawa Kabur

Viral Seorang Polantas Siang jadi Polisi, Malam jadi Tukang Jualan Ikan Cupang di  Emperan

Jum'at, 16 Agustus 2024 | 11:01 WIB
header img
Viral seorang anggota Polantas (polisi lalu lintas) malam hari usai tugas jadi tukang penjual ikan cupang. Foto:TikTok

JAKARTA, iNewsProbolinggo.id - Di TikTok, sebuah video viral menunjukkan seorang polisi lalu lintas (Polantas) yang berbagi pengalamannya mencari penghasilan tambahan setelah selesai bekerja. Di malam hari, dia berjualan ikan cupang di pinggir jalan.

Video ini dibagikan oleh akun TikTok @anandarafiofficial. Dalam keterangan video, dia menulis, "Yura... ternyata aku bisa pulang kerja langsung jualan ikan cupang."

Dalam video tersebut, terlihat anggota polisi bernama Ananda Rafi menjalankan tugasnya sebagai polisi lalu lintas yang mengatur arus kendaraan di siang hari.

Ketika malam tiba, video tersebut menunjukkan Ananda Rafi tidak malu untuk mencari penghasilan tambahan dengan berjualan ikan cupang di pinggir jalan. Tangannya cekatan saat mengikat plastik-plastik berisi ikan cupang yang dijualnya.

Di video lainnya, Ananda Rafi mengungkapkan bahwa berjualan ikan cupang adalah salah satu hobinya. Oleh karena itu, dia terlihat sangat antusias saat menyiapkan ikan cupang untuk dijual.

Ananda Rafi juga dikenal sebagai kreator konten yang cukup aktif di media sosial TikTok. Dia sering membuat video edukasi tentang keselamatan lalu lintas untuk ribuan pengikutnya.

Meskipun baru tiga hari diunggah, video Ananda Rafi saat berjualan ikan cupang telah ditonton lebih dari 5 juta kali dan mendapatkan ratusan ribu likes serta ribuan komentar positif.

"Aku tahu gaji polisi jika hanya mengandalkan yang halal saja. Lebih baik begini daripada hidup mewah," tulis seorang netizen di kolom komentar.

"Pekerjaan utama jual ikan cupang, pekerjaan sampingan polisi," canda netizen lain.

"Aku merasa sangat bangga dengan polisi ini, bisa berjualan ikan cupang di balik pekerjaannya sebagai abdi negara. Semangat terus, Pak Polisi, semoga sukses dengan usahanya," puji seorang netizen.

"Aku tiba-tiba merasa kasihan melihat masnya saat berjualan ikan cupang," tambah netizen lainnya.

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut