DOHA, iNewsProbolinggo.id - Kabar gembira untuk Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024. Justin Hubner yang dikabarkan tidak bisa bermain dalam pertandingan krusial antara Timnas Indonesia U-23 vs Irak U-23 kini bisa main.
Kehadiran Justin Hubner sangat penting untuk memuluskan Indonesia U-23 merebut tiket Olimpiade Paris 2024 yang dilangsungkan di Abdullah bin Khalifah Stadium, Kamis 2 Mei 2024 pukul 22.30 WIB. Justin Hubner menjadi sosok yang bakal melindungi garis pertahanan dari serangan Irak U-23. Pemain Irak U-23 dipastikan bakal bingung dalam melancarkan serangan.
Menurut aturan, pemain yang mengantongi dua kartu kuning harus absen di laga selanjutnya demi menjalani sanksi akumulasi kartu. Namun, Justin Hubner tidak perlu menjalani skorsing karena Dibantu regulasi AFC.
Berdasarkan Pasal 54.1.3 regulasi kompetisi Piala Asia U-23 2024, pemain-pemain yang tampil di semifinal Piala Asia U-23 2024 akan dihapuskan jumlah kartu kuning yang telah dimiliki di laga-laga sebelumnya.
Peraturan ini berlaku bagi pemain yang hanya mengantongi satu kartu kuning, bukan dua kartu kuning seperti Rafael Struick yang terpaksa absen di laga Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Uzbekistan U-23.
Berhubung Justin Hubner mengantongi satu kartu kuning di laga Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Yordania U-23, pemain berdarah Belanda ini tiba di semifinal Piala Asia U-23 2024 dengan status nol kartu kuning.
Editor : Arif Ardliyanto