get app
inews
Aa Text
Read Next : Buntut Tuduhan Oknum LSM ke Kades Klampokan, Puluhan Kades di Probolinggo Audiensi ke Polres

Rumah Kades di Probolinggo Dibondet, Bumper Belakang Mobil Barunya Rusak

Senin, 06 Maret 2023 | 10:51 WIB
header img
Warga saat berbondong - bondong melihat tempat kejadian (foto: iNewsProbolinggo.id/Zainul Rifan)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Teras rumah milik Ahmad Holid,  Kepala Desa Kedung Rejoso, Kecamatan Kotaanyar, Kabupaten Probolinggo, dibondet orang tidak dikenal. Akibatnya bumper belakang mobil Honda Brio yang baru dibeli kades hancur.

Peristiwa ledakan itu terjadi Pada Senin (6/3/2023), sekitar pukul 03.30 WIB.

Ahmad Holid menceritakan, bondet itu terdengar hanya satu kali ledakan, namun ledakan itu cukup dahsyat. Mendengar ledakan itu, ia segera keluar untuk melihat apa yang terjadi. Dan ternyata ada percikan api yang muncul di bagian bagasi mobilnya.

Melihat percikan api itu, dirinya langsung melakukan pemadaman menggunakan alat seadanya.

"Saya lihat ternyata bumper mobil saya sudah hancur, itu mobil saya parkir depan rumah sisi kanan," ucapnya. 

Diketahui, mobil tersebut baru ia beli sekitar 14 hari yang lalu, bahkan plat nomornya masih belum keluar dari dealernya. 

Holid mengungkapkan, kalau pihaknya menemukan sesuatu yang mencurigakan pasca terjadi ledakan, seperti tali rafia, karet dan bahan padat lainnya. Namun ia tidak berani menyatakan kalau itu merupakan teror bondet.

"Kami pasrah ke pihak kepolisian, saya berharap aparat kepolisian bisa mengungkap peristiwa ini," katanya.

Pihak kepolisian sudah berdatangan untuk melalukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Polisi juga terlihat mengamankan sejumlah barang bukti di lokasi.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut