Tuntaskan Kemiskinan Ekstrem, Pemkab Probolinggo Beri Bantuan Tunai ke Masyarakat

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Pemerintah Kabupaten Probolinggo memberikan bantuan tunai, kepada 3.449 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di 5 Kecamatan setempat.
Meliputi ; Kecamatan Tongas, Krucil, Gading, Pakuniran dan Maron. Hal itu dilakukan, guna mengentaskan kemiskinan ekstrem yang ada di Kabupaten Probolinggo.
Bantuan senilai Rp 200 ribu setiap bulannya itu, diberikan secara simbolis kepada 718 KPM di Kecamatan Maron, pada Kamis (3/11/2022).
Bantuan yang bersumber dari dana Prim itu, dimulai Agustus 2022 lalu. Dimana tahap pertama Agustus dan September, KPM menerima Rp 400 ribu. Lalu tahap dua Oktober dan November sebanyak Rp 400 ribu.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Probolinggo Timbul Prihanjoko mengatakan, kalau pemberian Top Up bantuan tunai ini, sesuai dengan arahan Presiden RI Joko Widodo terkait percepatan penanggulangan kemiskinan ekstrem.
Termasuk komitmen global untuk menghapus kemiskinan ekstrem, pada akhir 2024 mendatang.
"Harapan kami, bantuan yang diterima benar- benar dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan pokok konsumtif, seperti beras, telor dan lain-lain," ucapnya.
Timbul juga berharap, ke depan Pemkab Probolinggo bisa mewujudkan apa yang telah menjadi amanah dari pemerintah pusat, untuk menghapus kemiskinan ekstrem di Kabupaten Probolinggo.
Editor : Ahmad Hilmiddin