get app
inews
Aa Text
Read Next : Remaja 17 Tahun di Probolinggo Gantung Diri, Tinggalkan Surat Wasiat

Berenang di Utara Pantai Cacalan Banyuwangi, Remaja Asal Kampung Kopen Tenggelam dan Hilang

Rabu, 02 November 2022 | 22:34 WIB
header img
Lokasi hanyutnya remaja di Pantai Cacalan Banyuwangi (foto: Siswanto/iNewsProbolinggo.id)

BANYUWANGI. iNewsProbolinggo.id - Seorang remaja berusia belasan tahun di Kabupaten Banyuwangi, dikabarkan hilang terseret ombak di sebelah utara Pantai Cacalan, sekitar pukul 16.30 WIB, Rabu (2/11/2022). 

Korban bernama Irga Putra Nandu (15) warga Kampung Kopen Bayah, Kecamatan Giri. Sebelumnya, korban diketahui berenang bersama teman - temannya di pinggir pantai setempat. 

Kapolsek Kalipuro, AKP Hadi Waluyo membenarkan, adanyakabar hilangnya Irga Putra di lautan. Hadi menyebut, kalau korban tenggelam bukan di areal wisata Pantai Cacalan, akan tetapi di sebelah utaranya. 

"Menurut informasi, korban berjalan menuju lokasi melalui gang belakang eks restoran Amdani, masuk Kelurahan Klatak, Kecamatan Kalipuro,"ujar Hadi. 

AKP Hadi menambahkan, anggota Polsek Kalipuro bersama Polairud, Lanal Banyuwangi, BPBD dan Tim Rescue Pos Sar Banyuwangi serta masyarakat sekitar sampai Rabu malam, masih melakukan proses pencarian korban. 

"Sampai saat ini, korban masih belum diketemukan.Sedangkan proses pencarian sementara dihentikan dan dilanjutkan besok,"jelas Kapolsek.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut