Kepala Desa Paiton, Abdul Bazid Waridi mengatakan bahwa digelarnya sejumlah rangkaian kegiatan tersebut merupakan cara Desa Paiton menyambut datangnya bulan Muharram. Dalam kesempatan itu pihaknya mengundang sejumlah kyai dan habaib, dengan harapan dapat memberikan doa barokahnya terhadap Desa Paiton agar lebih baik.
"Harapannya Desa Paiton menjadi desa yang aman, sejahtera, dijauhkan dari berbagai musibah. Baik musibah air, angin dan utamanya musibah api,"ujarnya kepada iNews.id.
Warid menambahkan, selain pawai obor disertai door prize dan acara majelis sholawat. Sebelumnya juga diadakan turnamen bola voli yang diselenggarakan di lapangan Pajero.
Turnamen bola voli diikuti sejumlah tim dari berbagai desa dan daerah. Hadiahnya juga lumayan, juara pertama mendapatkan trofi dan uang pembinaan senilai Rp 1,5 juta.
"Turnamen itu, juga dalam rangkaian acara selamatan desa. Sehingga turut memeriahkan acara yang kami laksanakan," katanya.
Kepala desa yang sudah dua kali menjabat itu berharap, kegiatan tersebut bisa terus berlanjut tahun ke tahun.
Editor : Ahmad Hilmiddin