Masih Duduk Dibangku SMP, Anak Ini Berani Adakan Pameran Lukisan Tunggal

Abd. Wahid
Rizal Pahlevi Wibowo saat memberikan karyanya kepada guru SMPN 1 Kraksaan (foto: Abd. Wahid/iNews.id)

PROBOLINGGO, iNews.id - Rizal Pahlevi Wibowo merupakan putra pertama pelukis yang bernama Indahsari yang kini duduk di bangku kelas 7A SMP Negeri 1 Kraksaan Probolinggo. Pemuda kelahiran Probolinggo, 6 April 2008 yang sering ikut Pameran Nasional baik di Yogyakarta, Jakarta, Jember dan di Kabupaten Probolinggo. Ia merupakan salah satu Pelukis Cilik dengan sapuan spontanitas gaya aliran ekspresif.

“Mas Rizal yang masih duduk di kelas 7 di SMPN 1 sudah memiliki kemampuan melukis, secara teknik sudah matang, dari sisi tema sudah menguasai sehingga karya-karyanya memiliki karakter yang kuat yang menjadi ciri khas nya, dia tidak terikat pada bentuk-bentuk yang ada di alam. Dalam rangka Dies Natalis yang ke-62 Rizal telah melakukan merencanakan melukis SMPN 1 Kraksaan pada kanvas dengan bahan Acrylic yang akan diserahkan pada sekolah tepatnya tanggal 16 Juni 2022”, ujar Guru Seni Budaya SMP Negeri 1 Kraksaan Probolinggo, Ibu Sri Wahyu Winarsih, S.Pd.

SMP Negeri 1 Kraksaan Probolinggo yang dipimpin oleh Bapak Miswagiyanto, M.Pd. ini merupakan sekolah favorit di Kraksaan Probolinggo.

“Rizal tidak pernah saya paksakan untuk ikut lomba selama TK dan SD, kalau tidak kemuan dari anaknya sendiri mesti peluang besar”. Ujar Indahsari saat dikonfirmasi.

Menurut Indahsari, ibunya, yang juga memiliki sanggar lukis di Kraksaan yang bernama Sanggar Warung Lukis Anak, kreativitas anak biar mengalir saja alami dengan bergitu mereka lebih peka dan mampu menentukan pilihan mereka sendiri sehingga karakter bisa terbentuk tanpa dipaksakan, orangtua hanya mengarahkan saja sudah cukup.

"Rizal biasa saya bawa untuk mengedukasi masyarakat khususnya anak-anak kurang mampu dan sahabat difabel, dia membuat mainan dari bahan bekas daur ulang juga mengenalkan permainan tradisional kembali. Kami kemana-mana harus membawa gunting, lem, kardus, gasing, kelereng samapai ke pelosok menggunakan sepeda motor. Itu hal biasa yang kami lakukan untuk melatih anak-anak peduli terhadap temannya dan lebih banyak bersyukur atas nikmat yang Allah berikan" ungkap Indah.

Kali ini Rizal selama dua hari mengadakan pameran tunggal di sekolahnya, selama di sekolah dia mulai menyapu kanvas ukuran 60x90 cm dengan kuas tanpa canggung. Serangkaian acara dilakukan selain lomba fashion, menyanyi, juga banyak sekali tampilan dari siswa. Karya Rizal juga akan diserahkan kepada pihak sekolah.

"Semoga kedepannya banyak generasi hebat Pelukis Cilik di Kabupaten Probolinggo yang tampil dan berani berpameran tunggal" harap Indah.

 

 

 

 

 

 

 

Editor : Ahmad Hilmiddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network