NEWDELHI, iNewsProbolinggo.id - Beberapa negara di Asia telah memberikan dukungan penuh kepada Zionis Israel. Hal ini dapat dilihat dari langkah-langkah yang mereka ambil, seperti mengirimkan duta besar untuk menjalin hubungan diplomatik antarnegara.
Di sebagian besar negara Asia dengan mayoritas penduduk beragama Islam, dukungan cenderung tertuju pada kemerdekaan Palestina. Meskipun demikian, terdapat beberapa negara di Asia yang tetap memberikan dukungan kuat kepada Israel.
Negara Pendukung Zionis Israel
Berikut adalah 5 Negara di Asia yang Mendukung Zionis Israel:
1. India
India adalah salah satu negara di Asia yang memberikan dukungan kepada Israel, bahkan menjadi negara pertama yang mengakui Israel pada tahun 1950.
Namun, India juga mengedepankan perdamaian, berupaya menjaga keseimbangan antara kedua pihak yang berseteru, serta mendorong penyelesaian damai dan adil dalam bentuk solusi dua negara.
2. Thailand
Selain India, Thailand juga menjadi salah satu negara yang awalnya mengakui Zionis Israel pada tahun 1954. Kedutaan besar keduanya mulai beroperasi pada tahun 1958.
Hingga kini, Thailand tetap menjaga hubungan dekat dengan Israel. Hubungan diplomatik antara Thailand dan Israel telah mencapai peringatan ke-60.
3. Vietnam
Vietnam mengakui kedaulatan Israel pada tahun 1993 dan menjalin hubungan diplomatik dengan Israel sejak 1994. Kedua negara memiliki kerja sama dalam perdagangan, investasi, pertanian, sains, teknologi, dan pendidikan.
Hubungan yang baik antara Vietnam dan Israel terus berkembang, meskipun Vietnam juga mendukung solusi dua negara untuk menyelesaikan konflik Israel-Palestina.
4. Singapura
Sejak tahun 1969, Singapura telah mengakui kedaulatan Isr ael sebagai sebuah negara. Hubungan diplomatik antara Singapura dan Israel dimulai pada tahun 1970.
Singapura dan Israel bekerja sama dalam bidang pertahanan, perdagangan, teknologi, dan pendidikan. Kedua negara ini menjalin hubungan kerjasama yang harmonis hingga saat ini.
Meskipun mendukung Israel, Singapura juga menentang penindasan dan mendukung solusi dua negara untuk mengakhiri konflik Israel-Palestina.
5. Filipina
Filipina juga termasuk di antara negara-negara yang mendukung Israel. Kedua negara telah menandatangani perjanjian persahabatan sejak 26 Februari 1958.
Sejarah mencatat Rodrigo Duterte sebagai presiden Filipina pertama yang mengunjungi Israel. Meski kedua negara ini baru membuka kedutaan besar pada tahun 1962.
Editor : Suriya Mohamad Said