get app
inews
Aa Text
Read Next : KPU Kabupaten Probolinggo Mulai Distribusikan Logistik Pilkada ke Tingkat Kecamatan

Opening Ceremony PHBN HUT RI ke-78 Kecamatan Pakuniran Dimeriahkan Tarian Tradisional

Rabu, 02 Agustus 2023 | 09:01 WIB
header img
Opening ceremony PHBN HUT RI ke 78 dengan tarian glipang khas masyarakat probolinggo ( foto:iNewsProbolinngo.id/doni )

Ketua Panitia HUT RI Kecamatan Pakuniran, Abdul Rahman mengatakan kegiatan acara dimulai dengan tari - tarian oleh IGRA - IGTK dan lembaga - lembaga yang lain dan dilanjut dengan apel pembukaan HUT RI ke-78.

"Kegiatan ini didukung oleh seluruh instansi yang ada di Kecamatan Pakuniran diantaranya Paud, TK, SD/MI, SMP, MTs, MA, SMA, Paguyuban Kepala Desa, dan Seluruh instansi yang ada di Pakuniran ini", ungkapnya.

Untuk kegiatan HUT RI kali ini, lanjut Abdul Rahman, kegiatan di desain berbeda dari tahun - tahun sebelumnya sehingga kegiatan kali ini harus lebih meriah dan ramai dari tahun sebelumnya.

"Semua atas kekompakan dari seluruh panitia dan dukungan dari Forkopimka Pakuniran", pungkasnya.

Sementara itu, Camat Pakuniran, Imron Rosyadi mengatakan kegiatan opening ceremoni untuk memeriahkan HUT  RI ke-78 berjalan dengan baik dan kegiatan kali ini dikemas lebih meriah dari tahun sebelummya.

"Alhamdulillah kegiatan berjalan dengan lancar dan meriah atas kekompakan dan dukungan dari seluruh elemen dan instansi yang ada di Kecamatan pakuniran", ujarnya.

Ia berharap dari adanya kegiatan tersebut yang pertama untuk meningkatkan prestasi yang kedua untuk menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia.

"Sehingga kami bisa merasakan kegembiraan menyambut HUT kemerdekaan ini" Pungkas Camat Pakuniran.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut