get app
inews
Aa Text
Read Next : KPU Kabupaten Probolinggo Mulai Distribusikan Logistik Pilkada ke Tingkat Kecamatan

Satpol PP Kota Probolinggo Razia Pengemis yang Bawa Anak Kecil

Kamis, 02 Februari 2023 | 16:57 WIB
header img
Petugas Satpol PP Kota Probolinggo saat melakukan razia pengemis yang membawa anak kecil (Foto: iNewsProbolinggo.id/Gianto)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Maraknya pengemis yang membawa anak kecil, menuai sorotan dari sejumlah pihak. Terutama mereka yang kerap mangkal di perempatan Jalan Brantas Kelurahan Pilang, Kecamatan Kademangan Kota Probolinggo. 

Keberadaannya tidak hanya meresahkan masyarakat, namun juga mengganggu pengendara. Itulah sebabnya, petugas Satpol PP langsung menggelar razia. 

"Kita banyak mendapat laporan kalau di perempatan ini ada pengemis yang membawa anak kecil," ujar salah seorang petugas Satpol PP Kota Probolinggo, Agung Widiarto saat ditemui di lokasi, Kamis (2/2/2023).

Hasilnya, saat digelar razia petugas tidak menemukan pengemis yang membawa anak kecil. "Ternyata kita tidak menemukannya," tandasnya. 

Gelar razia pengemis yang membawa anak kecil itu, sempat menjadi perhatian para pengendara. Mereka mendukung petugas melakukan upaya penertiban. 

Menurut Agung Widiarto, Kota Probolinggo ini merupakan Kota Layak Anak (KLA). Itulah sebabnya, dia berharap agar pengemis tidak membawa anak kecil. Apalagi di pinggir jalan yang justru membahayakan dirinya.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut