get app
inews
Aa Read Next : Polres Probolinggo Siagakan Pasukan Khusus Jaga Arus Mudik dan Balik, Utamanya Jalur Rawan

Polres Probolinggo Siagakan Personel di Titik Rawan Begal Jalur Pantura

Minggu, 10 Juli 2022 | 19:11 WIB
header img
Polres Probolinggo siagakan mobil patroli guna hindari kejahatan

PROBOLINGGO, iNews.id - Polres Probolinggo bakal menyiagakan para personilnya, di tempat rawan tindak kejahatan yang ada di wilayah Kabupaten Probolinggo, khususnya di sejumlah titik jalur Pantura. Langkah itu diambil, guna mengantisipasi terjadinya tindak kejahatan di wilayah hukum setempat. 

Kapolres Probolinggo, AKBP Teuku Arsya Khadafi mengatakan, telah menyiagakan personelnya secara optimal pada malam hari, sejak Sabtu (9/7/2022) malam. Pengaman bakal terus dilakukan, baik di siang atau malam oleh oleh Personel Satsamapta dan Polsek Jajaran Polres Probolinggo.

Penyiagaan personil ditempat dan jam rawan, menindaklanjuti hasil informasi masyarakat tentang adanya kawanan begal di jalan raya Pantura, Pantai Bentar, Kecamatan Gending.

"Apabila ada hal yang mencurigakan silahkan melapor kepada petugas atau dapat menginformasikan melalui Halo Pak Kapolres pada nomor Whatsapp (085336338838)," katanya.

Kapolres menjelaskan, kalau pihaknya bekerjasama dengan Dinas Perhubungan Kabupaten Probolinggo, bakal memasang Closed Circuit Television (CCTV), di beberapa titik jalur Pantura Kabupaten Probolinggo.

Itu untuk keamanan para pengendara motor maupun pengendara mobil, yang melintas di jalur Probolinggo.

"Jadi kami berupaya semaksimal mungkin, agar tindak kejahatan jalanan tidak terjadi di Kabupaten Probolinggo," ujarnya.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Follow Berita iNews Probolinggo di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut