Selama Agustus 2023, Satresnarkoba Polres Probolinggo Amankan Lima Ribu Lebih Okerbaya

Zainul Rifan
Penunjukan barang bukti pil koplo saat konfrensi pers beberapa waktu lalu (foto : iNewsProbolinggo.id/rifan)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Selama bulan Agustus atau bulan kemerdekaan 2023, Satresnarkoba Polres Probolinggo mengungkap 9 kasus narkoba dan pil koplo. Dari kasus tersebut, berhasil mengamankan 5. 830 obat keras berbahaya (Okerbaya).

Kasat Resnarkoba Polres Probolinggo, AKP Ahmad Jayadi mengatakan, kalau dari 9 kasus tersebut, pihaknya mengamankan 11 orang tersangka. Tiga orang tersangka kasus sabu, dan 6 tersangka lainnya kasus okerbaya.

Salah satu tersangka kasus sabu yakni Sony Susanto (36) warga Dusun Gumuk, Desa Petunjungan, Kecamatan Paiton, Kabupaten Probolinggo. Yang bersangkutan diamankan, di salah satu hotel di Kecamatan Paiton.

"Tersangka kami amankan pada 20 Agustus 2023 lalu," terangnya, Rabu (6/9/2023).

Dari 11 tersangka tersebut, lanjut Jayadi, pihaknya mengamankan 2,6 gram narkotika jenis sabu. Kemudian pil koplo jenis Dextro, sebanyak 2.150 butir dan jenis Trihexyphenidyl sebanyak 3.680 butir.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network