Inilah 3 Penyakit yang Wajib Diwaspadai Wanita Usia 40 Tahun ke Atas

Sulistiyowati
Sumber/foto: okezone

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Pertambahan usia di era modern seperti saat ini menjadi hal menakutkan bagi setiap orang. Karena kondisi tubuh yang semakin renta membuat orang berupaya agar tubuh tetap sehat di usia yg tak lagi muda, utamanya wanita.

Di usia yang sudah memasuki 40 tahun ke atas misalnya, ada beberapa penyakit yang harus diwaspadai. Karena di usia inilah, tiga penyakit tersebut memiliki peluang besar untuk dialami terutama wanita yang tidak bisa menjaga kesehatan.

Hari Perempuan Internasional 2023 ini jangan dimaknai sebatas selebrasi, tapi diharapkan bisa menjadi pengingat bagi para wanita bahwa mereka juga berisiko alami penyakit tertentu. Lalu apa saja penyakit yang menghantui perempuan, khususnya perempuan berusia 40 tahun ke atas?

1. Gangguan haid dan nyeri haid: Dokter Spesialis Obstetri dan Ginekologi National Hospital Indonesia, dr. Robert Hunan Purwaka, Sp.OG, menerangkan gejala gangguan haid ialah meliputi menstruasi yang tidak teratur, banyak darah keluar, hingga perdarahan bercak.

Kondisi ini bisa dipicu beberapa penyebab, mulai dari stres, gangguan hormonal, kelainan polip, kista indung telur, mioma rahim, hingga penyakit kanker.

"Tidak jarang wanita mengalami nyeri ketika sedang haid. Pemicunya bisa karena kista ovarium, endometriosis, mioma rahim, dan pelvic congestion syndrome," kata dr. Robert, saat diwawancara baru-baru ini.

2. Kista indung telur (kista ovarium): Ovarium atau indung telur merupakan organ reproduksi yang ada di samping rahim. Kanker ovarium artinya, ketika terjadinya kumpulan cairan yang terkandung di dalam atau melekat di indung telur rahim.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network