get app
inews
Aa Text
Read Next : Haul Putra KH Abdul Hamid Pasuruan Ke 32 Membeludak, Puluhan Ribu Jamaah Padati Lapangan Bayeman

Cuaca Ekstrem, Pohon Tumbang di Leces Halangi Jalan dan Kenai Rumah Warga

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:25 WIB
header img
Proses pemotongan pohon tumbang di Leces oleh petugas (foto : iNewsProbplinggo.id/rifan)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Hujan deras dan angin kencang yang terjadi di wilayah Kabupaten Probolinggo membuat sebuah pohon mangga besar tumbang ke jalan. Tidak hanya itu, pohon juga mengenai atap rumah warga

Dari data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Probolinggo lokasi pohon tumbang tersebut berada di Desa Sumberkedawung, Kecamatan Leces. 

Kemudian rumah yang terdampak, meliputi teras dan dapur milik Rasad dan milik Toha Yasin. Lalu teras rumah milik Misri, serta ruang tamu milik Imron.

Kalaksa BPBD Kabupaten Probolinggo Oemar Sjarif mengatakan, peristiwa tersebut terjadi pada Jum'at (16/1/2025) sore, sekitar pukul 15.58 WIB. Di mana saat itu telah terjadi hujan deras dan angin kencang di lokasi kejadian sejak siang hari.

Lalu pada sore hari pohon mangga besar tersebut roboh menghalangi jalan dan mengenai rumah-rumah warga yang berada di dekat pohon tersebut.

"Total ada empat rumah yang terdampak, mulai dari teras, dapur serta ruang tamunya. Semuanya rusak ringan," katanya, Sabtu (17/1/2026)

Proses evakuasi pun turut dilakukan setelah pihak BPBD mendapat laporan dari warga. Bersama pihak-pihak terkait, TRC PB BPBD setempat langsung terjun ke lokasi untuk melakukan pemotongan dan pembersihan sisa material pohon. 

"Setelah mendapat laporan kita langsung bergerak dan melakukan proses evakuasi," ucapnya.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut