SURABAYA, iNewsProbolinggo.id - Wakil Bupati (Wabup) Probolinggo Timbul Prihanjoko resmi dilantik sebagai Bupati Probolinggo sisa masa jabatan tahun 2018-2023 oleh Gubernur Jawa Timur Hj Khofifah Indar Parawansa di ruang sidang Wilwatikta Gedung Negara Grahadi Surabaya, Rabu (6/9/2023) siang.
Jabatan tersebut menggantikan Puput tantriana sari yang saat ini menjadi tersangka kasus korupsi bersama suaminya Hasan Aminuddin.
Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan itu ditandai dengan pelepasan tanda jabatan Wakil Bupati dan pemasangan tanda jabatan Bupati oleh Gubernur Jatim. Dalam pelantikan itu, Timbul Prihanjoko didampingi istrinya Hj Nunung Timbul Prihanjoko.
Dalam sambutannya Gubernur Jawa Timur Hj Khofifah Indar Parawansa mengemukakan masa jabatan Bupati Probolinggo ini memang cukup pendek. “Namun demikian ada hal-hal strategis agar bisa dimaksimalkan melalui koordinasi antar pimpinan beserta anggota DPRD Kabupaten Probolinggo,” ungkapnya.
Menurut Khofifah, saat ini masuk proses penyiapan dan pembahasan RAPBD 2024 dan P-ABBD 2023, maka konstruksi penganggaran dan kontruksi program yang akan dijalankan oleh Pemkab Probolinggo pada tahun 2024 sangat tergantung kepada program-program prioritas yang direncanakan dan disiapkan yang nantinya akan dijalankan pada Pemkab Probolinggo di tahun 2024.
“Karena itu saya mengajak kepada semua agar tidak melihat dari pendeknya waktu masa jabatan ini, tetapi dari tugas prioritas yang sesungguhnya. Hal ini adalah ruh dari seluruh perjalanan pemerintahan, dimana APBD akan menjadi sumber legitimasi dari seluruh program yang dijalankan oleh masing-masing daerah,” katanya.
Sementara Bupati Probolinggo definitif HA Timbul Prihanjoko mengucapkan terima kasih atas dukungan seluruh stakeholder dan segenap lapisan masyarakat Kabupaten Probolinggo yang selama ini sudah bahu membahu membangun Kabupaten Probolinggo.
“Harapan saya kedepannya selalu bersama dan terus berkelanjutan membangun Kabupaten Probolinggo menuju lebih baik,” ungkapnya.
Editor : Ahmad Hilmiddin