PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Emak-emak di Desa Seboro, Kecamatan Krejengan, Kabupaten Probolinggo, mengikuti lomba kempit (menjepit) terong dengan kaki, dan dibawa menuju garis finish, pada Selasa (22/08/2023) malam.
Dalam lomba kempit terong, para pesertanya berjumlah 3 orang. Peserta lomba dipaksa menggiring bola, dengan terong yang digantung menggunakan seutas tali, dan diikatkan ke tubuh peserta.
Lomba tersebut berlangsung seru, terlihat lucu dan kocak. Tidak sedikit peserta dan penonton, sampai tertawa terbahak-bahak selama gelaran lomba berlangsung.
Kades Seboro, Mosta'in mengatakan, adanya lomba tersebut merupakan rangkaian perayaan HUT kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia, di Desa Seboro. Di mana untuk pendanaan lomba, disupport oleh pemerintah desa.
"Sebetulnya tidak ada persiapan sama sekali untuk lomba ini, karena banyaknya permintaan diadakan lomba agustusan, dan ibu bidan desa semangat untuk menjadi panitianya, makan kami pihak desa memberikan dukungan,"terang Mosta'in.
Editor : Ahmad Hilmiddin