get app
inews
Aa Read Next : DPC Sarbumusi Kabupaten Probolinggo Peringati Hari Buruh Internasional Dengan Bersholawat

Jeffry Djintoro Resmi Menjabat Ketua IBCA MMA Kabupaten Probolinggo

Selasa, 21 Februari 2023 | 16:56 WIB
header img
Ketua IBCA MMA Jatim, Oka Mahendra Saat menyerahkan SK Kepada Ketua IBCA MMA Kabupaten Probolinggo terpilih, Jeffry Djintoro (foto: iNewsProbolinggo.id/Ahmad Didin)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Pengurus Indonesia Bela Diri Campuran Amatir Mixed Martial Arts (IBCA MMA), Kabupaten Probolinggo resmi dilantik. Pelantikan tersebut, dilaksanakan di Happy Fitnes dan Resto Kraksaan, Probolinggo, Selasa (21/2/2023). 

Pelantikan tersebut dihadiri langsung Ketua IBCA MMA Jatim, Oka Mahendra Jati Kusuma dan Ketua KONI Kabupaten Probolinggo, Zainul Hasan serta Beberapa pengurus IBCA MMA Jatim. 

Prosesi pelantikan Pengurus IBCA MMA Kabupaten Probolinggo, berjalan dengan hikmad dipimpin langsung Ketua MMA Jawa Timur, Oka Mahendra Jati Kusuma. 

Ketua IBCA MMA, Kabupaten Probolinggo terpilih, Jeffry Djintoro atau yang kerap dipanggil Jey mengatakan, setelah resmi dilantik pihaknya bakal memaksimalkan penjaringan atlit berprestasi yang ada di Kabupaten Probolinggo, untuk mengikuti ajang berprestasi baik regional maupun Nasional. 

"Karena di IBCA MMA ini merupakan wadah, dari semua macam cabang olah raga bela diri", ungkap Jay. 

Untuk mengembangkan dan menjaring para atlit tersebut, pihaknya akan mengadakan pertandingan - pertandingan eksibisi, untuk mengumpulkan beberapa perguruan maupun kamp pelatihan yang ada di Kabupaten Probolinggo. 

"Dengan dilantiknya kepengurusan ini kami berharap seluruh pengurus bisa selalu kompak sehingga IBCA MMA Kabupaten Probolinggo bisa berkembang lebih baik", pungkasnya. 

Sementara Ketua IBCA MMA Jawa Timur, Oka Mahendra Jati Kusuma mengatakan, dalam kepengurusan IBCA MMA Kabupaten/Kota saat ini, sudah mencapai 33 yang sudah resmi terbentuk dan sudah memiliki SK. 

"Namun dari 33 Pengurus Kabupaten - Kota ini masih, 5 daerah yang melakukan pelantikan tapi Alhamdulillah dari 38 Kabupaten - Kota se-jatim sudah ada 33 yang bergabung, Kami akan memaksimalkan agar bisa tercapai seluruh daerah se-jatim", ungkapnya. 

Dengan dilaksanakannya pelantikan pengurus IBCA MMA Kabupaten Probolinggo, Ia berharap bisa menjaring atlit - atlit berprestasi dan bisa menjadi pelopor kegiatan IBCA MMA yang ada di Jawa Timur. 

"Karena di Probolinggo ini memiliki banyak atlit bela diri dan atlit Mixed Martial Arts yang bisa kita jaring", Pungkas Ketua IBCA MMA Jatim.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Follow Berita iNews Probolinggo di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut