get app
inews
Aa
Read Next : Isi Kekosongan Untuk Pelayanan, Pemdes Kedungsumur Lantik Dua Kasun

Ugas Irwanto Akhirnya Terpilih Sebagai Sekda Kabupaten Probolinggo

Kamis, 02 Februari 2023 | 21:10 WIB
header img
Prosesi pelantikan ugas sebagai Sekda Kabupaten Probolinggo (foto : iNewsProbolinggo/Rifan)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Pemerintah Kabupaten Probolinggo resmi memiliki Sekretaris Daerah (Sekda) definitif, setelah sebelumnya sempat mengalami kendala. Ugas Irwanto terpilih, menjadi Sekda menggantikan Soeparwiyono, selaku Sekda sebelumnya. 

Ugas dilantik langsung oleh Plt Bupati Probolinggo Timbul Prihanjoko, di Pendopo Prasaja Ngesti Wibawa Rumah Dinas Bupati Probolinggo, Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo, Kamis (2/2/2023). 

Plt Bupati Probolinggo Timbul Prihanjoko mengucapkan selamat atas jabatan baru yang diemban Ugas. Dengan begitu, ia meminta Ugas membuat inovasi baru agar dapat menjalankan tugas dengan amanah dan membantu kerjanya membangun Kabupaten Probolinggo.

Selain itu, Timbul juga meminta Ugas untuk mengisi sejumlah jabatan kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang masih kosong. 

"Tugas lain, menuntaskan masalah stunting, kemiskinan ekstrem dan infrastruktur yang harus di kejar. Sekda baru harus bisa mengkoordinir Kepala OPD untuk dapat menyelesaikan masalah ini," paparnya.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Follow Berita iNews Probolinggo di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut