get app
inews
Aa Text
Read Next : KPU Kabupaten Probolinggo Mulai Distribusikan Logistik Pilkada ke Tingkat Kecamatan

Pemkab Probolinggo Gelar Dzikir dan Sholawat Bersama, Untuk Kelancaran Serta Keselamatan Masyarakat

Selasa, 20 Desember 2022 | 23:28 WIB
header img
Pemkab Probolinggo menggelar dzikir dan sholawat bersama di Alun-alun Kota Kraksaan

Wakil Bupati Probolinggo, Timbul Prihanjoko mengatakan, kalau sejatinya kegiatan tersebut merupakan refleksi akhir tahun 2022. Juga doa keselamatan dan kelancaran, bersama pada tahun 2023 mendatang.

Sehingga nantinya, pemerintahan bisa berjalan lancar dan baik. Termasuk perjalanan masyarakatnya juga lancar, baik dari segi pekerjaan, usaha dan kegiatan yang dilaksanakan sehari-harinya.

"Ini juga kita lakukan untuk mengetuk pintu langit, memohon ridho dan kuasa Allah SWT. Agar kita semua berada dalam lindunganNya dan dijauhkan dari segala bala dan musibah," terangnya. 

Timbul menjelaskan, kalau kegiatan sholawat tersebut pertama kali diadakan setelah Indonesia, khususnya Kabupaten Probolinggo turut diterpa musibah Pandemi Covid-19. Sehingga kegiatan itu, juga bentuk syukur semua karena telah melewati musibah dunia. 

"Harapannya dengan barokah sholawat ini, Kabupaten Probolinggo lebih maju dan berjalan baik. Serta rejeki masyarakatnya juga lancar," katanya.

Wakil Bupati asal Kecamatan Maron itu mengucapkan terimakasih, kepada masyarakat Kabupaten Probolinggo. Karena sudah hadir serta khusyuk dalam mengikuti dzikir akbar dan sholawat bersama.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut