Ramadhan Berkah, HDCI Chapter Probolinggo Bagikan Paket Sembako Ke Ojol

Ide Nasution
HDCI chapter Probolinggo berbagi ( foto : iNewsProbolinggo.id / Ide Nasution)

PROBOLINGGO,iNewsProbolinggo.id - Meski diguyur hujan ratusan driver ojek, tukang becak, dan masyarakat kurang mampu antusias menghadiri acara bagi paket sembako dan Takjil yang digelar oleh Komunitas Motor Gede Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Chapter Probolinggo.

Acara yang digelar pada Senin (17/03/25) sore, bertempat di Kodim 0820 Probolinggo. Dalam kegiatan sosial itu, HDCI Chapter Probolinggo membagikan 200 paket sembako serta 500 takjil.

Sekretaris HDCI Chapter Probolinggo, Andika mengatakan, kegiatan ini rutin dilakukan setiap bulan Ramadhan untuk tahun ini berkolaborasi dengan Kodim 0820 Probolinggo.

"Alhamdulillah hari ini kami bisa menggelar acara bagi paket sembako dan takjil kepada saudara yang bekerja sebagai Ojol, tukang becak, dan para pengguna jalan. 

Kami berharap acara ini nantinya bukan hanya dilakukan di bulan Ramadhan saja, tapi dibulan - bulan tertentu dan tetap berkolaborasi dengan TNI - Polri," kata Sekertaris HDCI Chapter Probolinggo.

Editor : Arif Ardliyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network