Penumpang Kereta Api Wilayah Daop 9 Meningkat, Selama Libur Cuti Bersama Peringatan Maulid Nabi

Raphel Azizah
Penumpang Kereta Api Wilayah Daop 9 Meningkat (foto : iNewsProbolinggo.id/Raphel)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Libur peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 12 Rabiul Awal 1446 Hijriyah, Senin (16/9/2024) ini, penumpang kereta api meningkat drastis.

Manager Hukum dan Humas KAI Daop 9 Jember, Cahyo Widiantoro mengatakan, ada sebanyak 10.728 penumpang pengguna jasa Kereta Api, khususnya di wilayah Daerah Operasi 9 Jember.

“Hari ini pengguna kereta api di Daop 9 Jember mencapai 10.728 atau meningkat 38 persen jika dibandingkan dengan hari Senin  sebelumnya yang hanya melayani 7.802 penumpang,” terangnya.

Menurutnya, peningkatan penumpang ini dikarenakan pada hari Senin (16/9) merupakan hari terakhir libur, dan besok Selasa (17/9) semua aktifitas perkantoran, kampus maupun sekolah sudah kembali masuk seperti semula.

“Momen hari libur terakhir ini dimanfaatkan oleh masyarakat untuk kembali menuju tempat perantauan atau kembali pulang setelah sebelumnya berlibur sebelum besok mulai masuk kembali,” ungkapnya.

Pada hari libur terakhir ini juga semua kereta api keberangkatan Daop 9 Jember, baik yang berangkat dari Stasiun Jember maupun Stasiun Ketapang, hingga Probolinggo, tiketnya telah ludes dipesan.

Total selama libur panjang Maulid Nabi, dari 13 hingga 16 september ini, PT KAI sudah memberangkatkan 40.421 penumpang, dari wilayah Daop 9.

Dibanding dari perioder yang sama, pada pekan sebelumnya, pada tanggal 6 hingga 9 september kemarin, ada peningkatan sebanyak 15 persen, yang hanya melayani 35.253 penumpang.

“KAI Daop 9 Jember selalu mengutamakan keselamatan dalam setiap perjalanannya, KAI juga berkomitmen menghadirkan kenyamanan untuk para pelanggan mulai saat berada di stasiun, selama dalam perjalanan di dalam kereta, juga ketika para pelanggan tiba di tujuan. Sehingga para pelanggan memiliki pengalaman yang berkesan dalam setiap perjalanannya dengan menggunakan kereta api,” tandasnya.

Editor : Arif Ardliyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network