Kisah Inspiratif Pria Jago Bahasa Inggris Logat Jawa Medok Bantu Bule Cari Bus Tujuan Probolinggo

Vitrianda Hilba Siregar
Dua wisatawan bule terbantu dengan kehadiran seorang pria di terminal yang mampu berbahasa Inggris dengan logat Jawa yang medok di Terminal Giwangan Yogyakarta. Foto: Youtube

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id -  Dua wisatawan bule terbantu dengan kehadiran seorang pria di terminal yang mampu berbahasa Inggris dengan logat Jawa yang medok di Terminal Giwangan Yogyakarta. Keduanya berniat mencari bus dengan tujuan Probolinggo, Jawa Timur.    

Video yang diunggah oleh Tory Hardjopawiro di kanal YouTube-nya ini memperlihatkan seorang wanita turis yang kebingungan mencari bus tujuan Probolinggo di Terminal Giwangan Yogyakarta. Tory kemudian mendekati dan bertanya kepada turis tersebut dengan bahasa Inggris seadanya.

Turis tersebut yang tampak bingung dan panik, menjawab bahwa dia ingin pergi ke Probolinggo. Tory menjelaskan bahwa bus yang ditumpangi turis tersebut tidak menuju Probolinggo, melainkan ke arah lain.

"Oh, hello where are you going? (Hallo, ke mana tujuan Anda?)," tanya Tory kepada wanita yang akan memasuki Bus Sugeng Rahayu.

Dia kemudian mengarahkan turis ke bus PO AKAS AAA atau PO MILA yang memang melayani rute ke Probolinggo.

Tory dengan sabar membantu turis tersebut mencari bus yang tepat dan bahkan mengantarnya ke loket pembelian tiket. Setelah menemukan bus yang dicari, turis tersebut tampak senang dan berterima kasih kepada Tory.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network