PROBOLINGGO,iNewProbolinggo.id - Lima Atlit IBCA -MMA Kota Probolinggo berhasil meraih medali di kejuaraan Indonesia Bela Diri Campuran Amatir-Mixed Martial Arts (IBCA-MMA) Jatim 2024.
Meski terbilang baru aktif pada bulan juni kemarin, atlit IBCA - MMA Kota Probolinggo bisa mengikuti kejuaraan tingkat Provinsi dan berhasil mendapat 2 medali emas, dan tiga medali perak.
Ketua IBCA - MMA Kota Probolinggo, Arik Fajeri Zunaidi, SH.,NL.P mengatakan kejurprov dilaksanakan di Kabupaten Gresik pada 20 - 23 Juni 2024.
"Berkat latihan serta dukungan dari beberapa pihak, perjuangan atlet IBCA-MMA Kota Probolinggo tidak sia-sia, mereka berhasil meraih juara dalam kejuaraan single event.
Mereka mampu bersaing dengan ratusan petarung lain dari kabupaten/kota se-Jawa Timur alhasil dari 5 atlit yang kami ikutkan, semuanya mendapat medali," ujar Ariek yang juga Lurah Jrebeng Lor Kota Probolinggo.
Adapun List atlit juara MMA kota Probolinggo Kejurprov di Gresik
1. Nur Hadi Firni Hadinullah (kelas B junior) kelas umur 16 BB 48 kategori juara 1 - medali emas
2. Wayan Pongu samalati (Kelas C senior) umur 21.BB 54kg kategori Juara 1 - medali emas
3. Cendekia Khair Setiawan (Kelas Pra Pemula F) umur 8th, BB 35kg, kategori juara 2 - medali perak
4. Caesar Putra Mahardhika (Kelas H Kadet) umur 13 BB 63kg kategori juara 2 - medali perak
5. Muzakki Zahran Fikri (kelas Kadet i) umur 14th, 67kg, kategori juara 2 - medali perak.
Ketua IBCA MMA Kota Probolinggo, Arik Fajeri Zunaidi, juga berharap para atlit termotivasi dengan adanya prestasi ini.
"Kita tingkatkan latihan lebih disiplin lagi dan sering bertanding untuk persiapan pada kejuaraan di jawa timur menuju emas di porprov 2025 nanti," harapnya.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait