Abu Ubaidah Jubir Hamas Ancamannya Kerap Membuat Israel Gemetar, Begini Sosoknya

Rizky Dharmawan
Abu Ubaidah juru bicara Al Qassam Hamas yang sangat ditakuti Yahudi Zionis Isarel. Foto: The Time Israel

Abu Ubaidah juga mencatat bahwa Hamas mendokumentasikan kasus-kasus di mana pasukan Israel membunuh tawanan orang-orang Israel yang ditahan oleh Hamas, menurut laman Times of Israel.

Keberanian Abu Ubaidah untuk berbicara di depan umum dan mengancam Israel membuatnya menjadi perhatian khusus militer Israel. Identitas asli Abu Ubaidah tetap misterius karena ia selalu menutup wajahnya dengan sorban dan menggunakan nama samaran yang diduga berasal dari sahabat Nabi Muhammad SAW, Abu Ubaidah ibn al-Jarrah.

Israel menduga bahwa Abu Ubaidah telah menjadi juru bicara Hamas sejak 2005. Keberaniannya terlihat pada kemunculan pertamanya pada 2006 ketika ia mengumumkan penangkapan tentara Israel, Gilad Shalit.

Retorika berani Abu Ubaidah tanpa rasa takut membuat Israel waspada, karena kata-katanya dapat memperkuat kelompok militan dan mendapatkan lebih banyak dukungan bagi Palestina.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network