Antisipasi Bencana Alam, Polres Probolinggo Kota Cek Kesiapan Alat EWS di 5 Lokasi

Ide Nasution
Kapolres Probolinggo kota saat cek EWS disalah satu lokasi ( foto : iNewsProbolinggo.id / ide Nasution)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Kapolres Probolinggo Kota, AKBP Wadi Sa'bani, meninjau peralatan peringatan dini bencana, berupa Early Warning System (EWS) yang dibangun oleh BPBD Kota Probolinggo,Senin (06/11/2023).

Itu sebagai persiapan musim penghujan, yang kerap terjadi bencana hidrometeorologi. Berkaitan dengan perubahan cuaca dan curah hujan, mulai dari angin puting beliung, banjir hingga longsor.

Kapolres menyatakan, kegiatan tersebut merupakan bentuk sinergi dari pihak kepolisian bersama dengan BPBD Kota Probolinggo, dalam mengecek kesiapan peralatan EWS guna mendeteksi volume hujan di dalam Dam dengan lebih cepat.

"Hari ini kami bersama BPBD Kota Probolinggo mengecek kesiapan EWS di beberapa lokasi, antara lain Dam Kedunggaleng, Dam Kedung Kemiri Kedungasem, Dam Sumber Kareng / Keleb Kademangan, Dam Wringin Kademangan serta Dam Pilang II. Harapannya, semua alat ini berfungsi dengan baik," ujar Kapolres.

Setelah pengecekan EWS, Kapolres bersama jajaran PJU melihat langsung ruang Pusat Pengedalian dan Operasi (PUSDALOPS) Penanggulanan Bencana (PB) di BPBD Kota Probolinggo.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network