Irfan menjelaskan, untuk saat ini mobil yang dicuci rata-rata tertempel debu kering. Sementara di musim kemarau, mobil yang tertempel debu basah, seperti bercampur lumpur.
"Kalau terkait susah dan tidaknya pas nyuci, ya sedikit lebih susah saat musim hujan," ucapnya.
Sementara itu, Muhammad, salah satu pelanggan cuci mobil mengatakan, kalau dirinya tidak memiliki jadwal khusus untuk mencuci mobilnya. Hanya saja kalau sudah terlihat kotor, ia langsung membawa ke tempat cuci mobil.
"Kalau jarang keluar bisa satu bulan baru dicuci, tapi kalau sering keluar ya seminggu sekali, kadang tidak sampek seminggu," jelasnya.
Editor : Ahmad Hilmiddin
Artikel Terkait