Populasi Ceri Kampung di Kota Probolinggo Melimpah, Ternyata Bisa Menjadi Obat Kanker

Ide Nasution
Buah Kersen atau Ceri Kampung (iNewsProbolinggo.id /Ide Nasution)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Kota Probolinggo adalah kota yang dikenal dengan pohon mangga dan anggur. Hampir semua masyarakat Kota Probolinggo, menanam kedua pohon itu di halaman rumah.

Struktur tanah yang subur, didukung cuaca yang cocok untuk menanam berbagai tumbuhan. Selain itu, banyak juga pohon yang tumbuh dengan sendirinya. Seperti pohon kersen, atau biasa disebut Ceri Kampung yang tersebar di setiap wilayah Kota Probolinggo. Bahkan, mengalahkan populasi pohon mangga dan anggur.

Bukan saja buah, mulai dari daun dan bunganya juga mengandung antioksidan, yang umumnya dibentuk oleh fenolik atau fenol. Yakni turunan asam sinamat, flavonoid, tokoferol, kumarin, asam polifungsional, dan masih banyak lagi.

Jika dikonsumsi, secara medis dipercaya bisa mengobati beberapa penyakit berikut

1. Mengobati Asam Urat

Kandungan senyawa flavonoid dalam daun kersen berkhasiat untuk menurunkan kadar asam urat, yaitu menghambat enzim xantin oksidase.

2. Mengatasi Batuk

Sifat anti peradangan pada daun kersen bisa menyembuhkan masalah batuk.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network