Berikut Resep Cumi Saus Padang Praktis dan Simpel, Dijamin Ketagihan

Sulistiyowati
Sumber foto okezone

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Buat kamu penggemar seafood, pasti tak lagi asing dengan hidangan cumi saus padang. Meski namanya cumi saus padang, tapi hidangan ini bukanlah makanan yang berasal dari Padang.

Walaupun begitu, sensasinya yang pedas bisa jadi alasan kenapa nama menu ini mengadopsi nama Kota Padang yang kerap menyajikan makanan pedas seperti sambal balado.

Bagi penikmat makanan pedas, resep cumi saus padang pasti sangat dicari! Sebab, adalah makanan yang nikmat dan menghadirkan sensasi unik.

Apalagi ketika rasa gurih dan pedas, dikombinasikan dengan seafood seperti cumi yang bertekstur kenyal.

Resep cumi saus padang ini juga cocok untu keluarga yang menyukai masakan pedas.

Bahan-bahan :

- 500 gram cumi ring yang sudah dipotong-potong dan dibersihkan
- 2 buah jagung manis, kupas, cuci dan potong-potong
- 200-250 ml air
- 3 sdm saus tomat
- 2 sdm saus cabai
- 1 sdm kecap manis
- 2 sdm saus tiram
- 1 sdm kaldu jamur
- 1/2 sdt lada putih
- 25 gram gula merah
- 1/2 sdm tepung maizena dilarutkan dengan sedikit air

Bumbu Halus:

- 10 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 10 cabe merah keriting
- 15 cabe rawit merah
- 1 buah tomat ukuran kecil

Cara membuat:

- Tumis bumbu halus sampai harum, lalu masukkan jagung manis.Tuang air, kaldu jamur, gula merah, lada putih, saus tomat, saus cabai, saus tiram, dan kecap manis.
- Masak dengan api kecil sampai mendidih.
- Kemudian masukkan larutan maizena.
- Masak sampai kuah mengental.
- Terakhir, masukkan cumi.Aduk rata dan masak sebentar saja (tidak lebih dari 5 menit).
- Matikan kompor dan cumi bumbu saus padang siap disajikan.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network