Heri menjelaskan, kalau selama dua hari ke depan, pihaknya juga akan melakukan rangkaian uji coba penggunaan tol tersebut hingga tol dapat dipastikan, bisa digunakan pemudik dengan aman dan nyaman.
Saat difungsikan nanti, tol tersebut bakal dibuka selama 24 nonstop, tentunya sengan pelayanan yang maksimal. Petugas yang berjaga akan diberlakukan sistem sif yang memungkinkan untuk bisa stanby selama 24 jam.
"Fasilitas lain seperti ambulance, mobil derek, dan kemananan juga kami persiapkan saat tol mulai difungsikan," paparnya.
Sementara Wakil Bupati Probolinggo, Timbul Prihanjoko mengatakan, kalau pada persiapan mudik kali ini, pihaknya sudah melakukan rapat koordinasi dengan Perangkat Daerah (OPD).
"Kami sudah membahas tentang rambu lalu lintas yang perlu dilengkapi, kami juga siapkan personil untuk berjaga saat arus mudik," katanya.
Editor : Ahmad Hilmiddin
Artikel Terkait