PROBOLINGGO,iNewsprobolinggo.id - Wanita saat ini sedang mendapat ancaman penyakit yaitu kanker payudara. Meski semua penyakit ada obatnya, namun kita tetap diharuskan waspada. Agar mudah dalam mencegahnya, Anda disarankan untuk mengonsumsi aneka sayuran segar nan sehat.
Perlu diketahui bahwa angka kematian akibat kanker payudara sebesar 17 per 100.000 penduduk. Melihat angka tersebut bisa disimpulkan bahwa 1 dari 3 orang yang mengidap penyakit kanker payudara berisiko meninggal.
Sementara itu, untuk mencari tahu penyebab kanker payudara misalnya saja makanan penyebab kanker payudara masih belum ada penelitian pastinya. Satu-satunya faktor yang menjadi penyebab pasien menderita kanker payudara adalah pasien memiliki riwayat penyakit atau masalah hormonal.
Oleh karena itu, sebaiknya kamu melakukan pencegahan sejak dini dengan mengetahui buah-buahan untuk mencegah kanker payudara atau sayur pencegah kanker payudara dan makanan lain yang dapat mencegah kanker payudara.
Tak ada yang ingin sakit, apalagi mengidap penyakit kanker. Namun penyakit kanker bisa menyerang siapa saja, tanpa memandang usia dan strata sosial. Ada beberapa jenis kanker yang hanya menyerang jenis kelamin tertentu.
Nah, salah satu kanker yang masih tinggi adalah kanker payudara, yang kerap menyerang perempuan. Sayangnya, pengobatan akan kanker payudara sangat sulit, karenanya akan lebih baik mencegah ketimbang harus mengobati.
Guna mencegah penyakit ini, perlu diperhatikan asupan makanan, terutama sayuran. Ada beberapa sayuran yang membantu mencegah kanker payudara, dikutip Boldsky.
1. Kacang panjang dan buncis
Sayuran jenis kacang-kacangan mengandung zat phyto yakni bahan kimia alami yang dapat memperlambat pertumbuhan sel kanker. Tak hanya mencegah kanker payudara, wanita yang mengonsumsi sayuran ini dapat mencegah kanker pankreas.
2. Wortel
Beta-karoten merupakan antioksidan yang dapat memperlambat perkembangan sel kanker. Wortel juga dapat melindungi payudara dari sel kanker.
3. Aneka sayuran hijau
Brokoli, kale dan kubis dikatakan untuk mencegah berbagai jenis kanker. Karena sayuran tersebut tinggi antioksidan yang mampu mencegah diri dari ancaman kanker payudara khususnya.
4. Bayam
Bayam dapat mencegah kanker kerongkongan. Senyawa tertentu seperti lutein dan zeaxanthin dalam bayam, dapat mencegah tubuh dari kanker payudara.
Editor : Ahmad Hilmiddin
Artikel Terkait