get app
inews
Aa Text
Read Next : Kampanye Akbar Dihadapan Ribuan Pendukung, Gus Haris Berjanji Akan Membawa Probolinggo Lebih Baik

Cafe Mamapon Probolinggo Hadirkan Makanan Khas Tradisional, Ronde Jadi Menu Utama

Sabtu, 09 November 2024 | 13:24 WIB
header img
Suasana cafe mamapon (iNewsProbolinggo.id/hendra)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Ronde merupakan makanan tradisional yang umumnya dimakan untuk menghangatkan badan. Di Kota Probolinggo terdapat sebuah cafe yang hampir semua menunya merupakan jajanan tradisional, utamanya ronde.

Cafe tersebut diberi mama Mamapon, berlokasi di komplek ruko CGV Wijaya Kusuma Kota Probolinggo. Lokasi itu merupakan cabangnya di kota, sementara induknya berada di wilayah Kecamatan Kraksaan Kabupaten Probolinggo.

Owner Mamapon Michelle Siswanto menjelaskan, jika di cafenya tersebut, makanan ronde rumahan menjadi menu utama. Dimana ronde yang dibuatnya memang memiliki khas tradisional jaman dulu.

Kuahnya yang hangat dengan campuran jahe berkualitas itu akan mengingatkan para pelanggan kepada suasana jaman dulu. Terlebih jika dikonsumsi pada waktu hujan atau musim dingin.

"Kita juga berinovasi bagi yang tidak senang jahe karena pedasnya itu, kita pakai es susu, campuran Cadbury dan nata de coco," katanya, Sabtu (9/11/2024)

Selain ronde, pihaknya juga menjual berbagai menu tradisonal, seperti angsle, susu etawa, getuk, dan aneka snack lainnya. 

"Untuk harganya bersahabat kok, cuma kalau di sini (komplek ruko CGV, red) kita belum pakai online. Kalau di kraksaan sudah," ucapnya.

Sementara itu, salah seorang pelanggan Lucky mengaku, jika makanan ronde di Mamapon ini sangat cocok bagi dirinya. Selain harganya murah, rasanya juga pas, serta pelayanannya juga ramah.

"Ini mengingatkan saya pada jaman dulu, rasanya nikmat dan ke badan hangat," akunya.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut