get app
inews
Aa Read Next : DPC Sarbumusi Kabupaten Probolinggo Peringati Hari Buruh Internasional Dengan Bersholawat

Warga Antar Desa Kecamatan Kotaanyar, Lomba Karaoke HUT Kemerdekaan RI

Sabtu, 26 Agustus 2023 | 15:07 WIB
header img
Salah satu peserta saat tampil, ditemani salah satu penonton (foto : iNewsProbolinggo.id/rifan)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Kecamatan Kotaanyar, Kabupaten Probolinggo menggelar lomba karaoke. Kegiatan lomba yang digelar pada Jum'at (25/8/2023) malam itu, guna menjalin silaturrahmi antar desa se Kecamatan Kotaanyar.

Bertempat di Kantor Desa Triwungan, puluhan peserta secara bergantian bernyanyi di atas panggung yang disaksikan oleh masyarakat dan dinilai oleh dewan juri. Ada yang mempersembahkan nyanyian dangdut, pop, dan nyanyian kebangsaan.  

Dari puluhan peserta itu, muncul tiga nama peserta terbaik. Untuk juara pertama di raih oleh Selvia Febrian, SMK 1 Kotaanyar. Juara dua, Mohammad Rosidi, warga Desa Kedungrejoso, dan juara tiga, diraih oleh Hendra, warga Desa Talkandang.

Wakil Ketua Panitia PHBN, Kecamatan Kotaanyar, Jamaludin Joni mengatakan, kalau kegiatan tersebut merupakan rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT), ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia. Kegiatan demi kegiatan, telah dilaksanakan.

"Dengan kegiatan ini, dapat menumbuhkan rasa patriotisme, menggugah hati masyarakat untuk mengenang jasa pahlawan yang telah mempertaruhkan jiwa raganya untuk kemerdekaan," jelasnya.

Joni menambahkan, selain untuk HUT Kemerdekaan, kegiatan tersebut juga untuk menjalin talisilaturahmi antar desa.

"Sehingga Kecamatan Kotaanyar aman dan kondusif," katanya.

Diketahui, lomba karaoke mendatangkan juri-juri profesional, yang mampu menilai para peserta dengan baik. Ada tiga kriteria nilai yang difokuskan dalam lomba karaoke tersebut. Yakni suara, perform, dan totalitas dalam penampilan.

"Ada juga bagiannya seperti : bentuk suara, ritme, kontrol, dan tingkat kesulitan lagu, juga dipertimbangkan dalam penilaian ini," ucap salah seorang juri, Anang Wahyudi.

Anang mengaku, cukup kesulitan memberikan penilaian kepada para peserta. Karena masing-masing peserta yang terlibat, semua tampil cukup bagus, dengan suara khas masing-masing.

"Persaingannya cukup ketat, sehingga kita dari awal, tengah dan akhir, ini kita nilai menjadi satu kesatuan," akunya.

Sementara itu, pemenang lomba karaoke Selvia Febrian, mengaku senang atas apa yang diraihnya saat ini. Ini merupakan hasil dari latihan  rutin yang dilakukannya bersama guru pelatih vocal di sekolahnya

"Saya mewakili sekolah, jadi juara ini saya persembahkan untuk sekolah," ujar siswi SMK Negeri 1 Kotaanyar itu.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Follow Berita iNews Probolinggo di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut