get app
inews
Aa Read Next : Gelar Ujian Bahasa Mandarin, SMA Nurul Jadid Diserbu Puluhan Peserta Luar Daerah

Pengerjaan Pemeliharaan Jalan di Kabupaten Probolinggo Rampung 85 Persen

Rabu, 23 Agustus 2023 | 16:50 WIB
header img
Proses perbaikan jalan menggunakan truck alpomain milik PUPR Kabupaten Probolinggo (foto : iNewsProbolinggo.id/rifan)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Upaya Pemerintah Kabupaten Probolinggo, dalam pemeliharaan jalan terus dilakukan. Terhitung sejak awal tahun hingga saat ini, pengerjaan pemeliharaan jalan setempat sudah rampung 85 persen. 

Diketahui, Kabupaten Probolinggo memiliki 182 ruas jalan dengan total panjang jalan kabupaten 785,819 kilometer. Prosentase kondisi jalan mantap, sebesar 77,33 persen.

Kemudian kondisi jalan rusak ringan dan berat ada sepanjang 178.137 kilometer, atau sebesar 22,67 persen. 

Kepala UPT Pengelolaan Jalan dan Sumberdaya Alamat (PJSDA) Kabupaten Probolinggo, Moch Yahya mengatakan, sesuai jadwal yang telah ada sebelumnya, pengerjaan perbaikan jalan rusak ringan sudah dilakukan sebanyak 85 persen.

Pengerjaannya dilakukan dengan dua cara, yakni menggunakan Truck Alpomain dan Baby Wales. Lalu pengerjaan perbaikan jalan tersebut, dilakukan mengikuti ruas jalan yang rusak atau berlubang. 

Editor : Ahmad Hilmiddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut