PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo - Kelompok Bermain (KB) Mutiara Desa Krampilan, Kecamatan Besuk, Kabupaten Probolinggo melaksanakan visitasi untuk melakukan penilaian terhadap Pendidikan PAUD, pada Kamis (11/5/2023).
Kegiatan tersebut dihadiri Ketua Himpaudi, Ketua IGTKI, Kepala Desa serta Perangkat Desa Krampilan untuk menyambut Asesor Visitasi dari Pemerintah pusat.
KB Mutiara Desa Krampilan berdiri sejak tahun 2011, dan saat ini sudah memiliki gedung sendiri atas perhatian dan bantuan dari Pemerintah Desa Krampilan.
Sebelumnya kegiatan visitasi sudah dilaksanakan oleh TK Annur, Desa Krampilan yang merupakan satu naungan dengan KB Mutiara.
Kepala Sekolah TK Annur, Ika Husnul Khotimah mengatakan, kegiatan visitasi berjalan dengan lancar karena dukungan dari elemen masyarakat, khususnya Pemerintah Desa Krampilan.
"Alhamdulillah semua berjalan dengan baik, pembelajaran diluar maupun didalam kelas berjalan dengan lancar dan baik atas dukungan dari Pemerintah Desa Krampilan yang sudah memfasilitasi dan menyambut para Asesor", ungkapnya.
Pihaknya berharap, KB Mutiara dan TK PKK Annur bisa semakin maju dan selalu diperhatikan, oleh pihak desa.
"Sekali lagi kami sangat berterima kasih kepada Pemerintah desa, atas dukungan dan partisipasi baik secara pendanaan maupun pembangunan selama ini", pungkasnya.
Kepala Desa Krampilan, H. Ismail Marzuki mengajak kepada warga Krampilan, untuk memilih pendidikan yang ada di desanya yakni KB Mutiara dan TK PKK Annur.
"Kami mengimbau kepada wali murid, agar tidak menyekolahkan anaknya di luar Desa Krampilan, karena KB Mutiara dan TK PKK Annur sudah terbukti dan mendapatkan penilaian dari hasil visitasi oleh Asesor pusat", ucapnya.
Ia berharap, agar KB Mutiara dan TK PKK Annur bisa menjadi pendidikan Paud dan TK percontohan, bagi desa - desa yang lain yang ada di Kabupaten Probolinggo.
Editor : Ahmad Hilmiddin