get app
inews
Aa Text
Read Next : Kampanye Akbar Dihadapan Ribuan Pendukung, Gus Haris Berjanji Akan Membawa Probolinggo Lebih Baik

Tata Perkotaan, DKUPP Ajak PKL Sinergi Dengan Pemerintah

Selasa, 06 Desember 2022 | 20:21 WIB
header img
150 Perwakilan pedagang kaki lima saat menghadiri lokarya di gedung paseban sena(foto:gianto/iNewsprobolinggo.id)

PROBOLINGGO, iNews.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Probolinggo, mulai serius melakukan penataan terhadap Pedagang Kaki Lima (PKL). Ada sebanyak 150 perwakilan PKL, menghadiri lokakarya dengan tema "Peran Paguyuban PKL terhadap Pembinaan dan Penataan PKL oleh Pemerintah Kota Probolinggo" , di gedung Paseban Sena. 

"Kami berharap PKL menjadi mitra dan bersinergi dengan pemerintah," ujar Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perdagangan dan Perindustrian (DKUPP) setempat, Fitriawati, Selasa (6/12/2022). 

Menurutnya, DKUPP berkeinginan agar para PKL Se-Kota Probolinggo menempati tempat yang layak, sesuai dengan regulasi yang sudah ditetapkan oleh pemerintah.

"Sehingga PKL tidak lagi dikejar-kejar, oleh petugas Satpol PP," ungkapnya. 

Salah satu Ketua Paguyuban PKL, Marsam mengatakan, jika para PKL membutuhkan perhatian, berupa fasilitas dari pemerintah.

 "Pemerintah jangan hanya bertumpu pada satu titik PKL saja, tetapi harus merata," katanya. 

Sementara Wakil Ketua DPRD Kota Probolinggo, Haris Nasution mengatakan, jika keberadaan PKL itu diatur Perda Nomor 8 tahun 2011, Tentang Pembinaan dan Penataan Pedagang Kaki Lima.

"Jadi sinergitas antara PKL dan eksekutif itu sudah diatur oleh regulasi untuk melakukan pembinaan dan penataan terhadap para PKL," katanya.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut