get app
inews
Aa Read Next : DPC Sarbumusi Kabupaten Probolinggo Peringati Hari Buruh Internasional Dengan Bersholawat

Raup Untung Jutaan Rupiah, Bisnis Sewa Mobil-Mobilan Makin Menggeliat

Sabtu, 18 Juni 2022 | 18:31 WIB
header img
Bisnis persewaan mobil-mobilan yang ada di alun-alun kota probolinggo (foto/istimewa)

PROBOLINGGO, iNews.id - Siapa sangka usaha sewa mobil-mobilan bisa meraup untung hingga jutaan rupiah. Di Alun-Akun Kota Probolinggo, usaha yang kelihatannya sepele ini, semakin hari semakin cemerlang. Bahkan semakin menjamur diminati oleh kalangan anak-anak.

Surip (49) salah satu pemilik sewa mobil-mobilan ini menceritakan, usaha itu dirintisnya sejak dua tahun lalu. Di tengah masa pandemi Covid 19, dampak ekonomi terhadap masyarakat terasa sekali. Bahkan tidak sedikit pemilik usaha kecil dan menengah (UMKM) yang gulung tikar.

Dari sanalah Surip kemudian merintis usaha barunya. Yakni menyewakan mobil-mobilan elektrik di tengah Alun-Alun Kota Probolinggo. "Awalnya saya pesimis dengan usaha ini. Karena masih belum ada usaha seperti saya," katanya saat ditemui iNewsProbolinggo.id, Sabtu (18/6).

Gayung bersambut. Usahanya mendapatkan respon. Meski tidak banyak yang menyewa mobil-mobilannya, namun itu merupakan awal dari sebuah usaha yang dirintisnya.

 "Awalnya saya hanya dapat Rp 30.000 sampai Rp 50.000 dari penyewa," katanya.

Setiap harinya, Surip membuka usahanya itu mulai pukul 17.00 wib hingga pukul 22.00 wib. "Bahkan sampai malam. Tergantung yang nyewa," imbuh pria asal Kota Probolinggo ini.

Sekali sewa, kata dia, sebesar Rp 10.000 selama 15 - 20 menit.

"Semalam terkadang hanya 2 sampai 4 anak-anak yang nyewa. Maklumlah karena masih usaha baru," tandasnya.

Kini, usaha Surip makin cemerlang. Secemerlang untung yang diraupnya setiap hari. Bahkan, melihat geliat usaha Surip itu, banyak masyarakat yang kemudian menirunya.

 "Ya, Alhamdulillah. Kalau bicara keuntungan, cukuplah. Setiap hari rata-rata mendapatkan Rp 200.000," katanya.

Surip menambahkan, untuk membangun usahanya itu, dia bermodalkan Rp 10 juta. Modal itu dia belikan mobil-mobilan listrik.

"Awalnya saya hanya punya 3 mobil-mobilan. Sekarang sudah punya 20 mobil-mobilan dengan berbagai model," pungkasnya.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Follow Berita iNews Probolinggo di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut