Ramadan Berkah, PLN Indonesia Power UBP Grati Bagikan 2 Ton Beras untuk Tukang Becak Pasuruan

Hendro Djatmiko
PLN Indonesia Power UBP Grati bagikan 2 ton beras & santunan untuk 400 tukang becak di Pasuruan. Berkah Ramadan terasa, bantu ringankan beban ekonomi mereka. Foto iNEWSPROBOLINGGO/Hendro

PASURUAN, iNEWSPROBOLINGGO.ID – Ramadan menjadi momen penuh berkah bagi ratusan tukang becak di Pasuruan. PT PLN Indonesia Power Unit Bisnis Pembangkitan (UBP) Grati menunjukkan kepeduliannya dengan membagikan 2 ton beras serta santunan uang tunai kepada mereka.

Aksi sosial ini berlangsung pada Jumat, 14 Maret 2025, di Perum Puri Candi, Kecamatan Purworejo, Kota Pasuruan. Sebanyak 400 tukang becak menerima bantuan yang diberikan secara bergantian dalam suasana penuh syukur.

Program "Berbagi Berkah" ini menjadi agenda tahunan PLN Indonesia Power UBP Grati selama bulan Ramadan. Selain sembako, para tukang becak juga mendapatkan santunan uang tunai yang diharapkan dapat meringankan beban ekonomi, terutama menjelang Hari Raya Idul Fitri.

Ketua Persatuan Istri Karyawan dan Karyawati (PIKK) PLN Indonesia Power UBP Grati, Rencia Herlambang, menegaskan bahwa kegiatan ini adalah bentuk kepedulian perusahaan terhadap masyarakat kecil.

"Kami ingin membantu para penarik becak agar beban ekonominya sedikit berkurang. Semoga bantuan ini bermanfaat dan kehadiran perusahaan memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar," ujar Rencia.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network