Setting Packing Logistik Pilkada 2024 di Kota Probolinggo Ditargetkan Empat Hari Selesai

Raphel Azizah
Proses Setting Packing Logistik Pilkada Kota Probolinggo, di Gudang KPU (FOTO: Raphel/iNewsProbolinggo.id)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Tahapan perakitan logistik kotak suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Probolinggo, tahun 2024 telah dimulai di gudang logistik KPU, di Jalan Anggrek, Kelurahan Pilang, senin (18/11/2024).

Ketua KPU Kota Probolinggo, Radfan Faisal mengatakan, proses perakitan kotak suara pikada ini sendiri mengerahkan 10 orang dari internal KPU sendiri.

"Kami mengerahkan 10 orang, dari internal KPU sendiri, dan sekalipun ada tambahan ya dari internal kami sendiri, untuk target selesai, kita targetkan tiga sampai empat hari kedepan sudah selesai" terangnya.

Setelah proses perakitan kotak suara ini selesai, maka tahapan selanjutnya siap untuk di distribusikan. "Nanti yang pertama kali di didstribusikan pertama kali ini sendiri, adalah bilik suara," ucapnya.

Dalam rangakaian menjelang pemilihan suara pun, nantinya akan diadakan apel pendistribusian secara serentak yang berlangsung pada sabtu (23/11/2024) mendatang.

Editor : Arif Ardliyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network